Klikbangsa.com (TNI Angkatan Laut, Tanjungpinang) – Sebagai wujud ungkapan bela sungkawa dan kepedulian sebagai seorang pimpinan, Kepala Rumah Sakit Angkatan Laut (Karumkital) dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang Kolonel Laut (K) dr. Edwin M. Kamil, Sp.B., melayat ke rumah duka Penda TK.I III/b Maria Paulina Hutagaol A.Md.kep yang telah meninggal dunia karena sakit, bertempat di Jl. Datuk Haji Basuki, Blok B no.02, Perumahan Residen Casava Bt.07, Tanjungpinang Timur Provinsi Kepri, Senin (12/12/2022).
Kedatangan Karumkital dr Midiyato Suratani beserta rombongan disambut hangat oleh keluarga di rumah duka, pada kesempatan yang sama disampaikan tali asih berupa santunan duka dari Kasal, Yasbhum dan Inkopal sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan yang diterima langsung oleh suami Penda TK.I III/b Maria Paulina Hutagaol A.Md.kep yang semasa hidupnya telah mendarmabaktikan diri dibidang Keperawatan melalui Rumkital dr. Midiyato Suratani.
Dalam kesempatan ini Karumkit beserta seluruh keluarga besar Civitas Hospitalia Rumkital dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya.”Semoga amal ibadah Beliau diterima oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, dan kepada keluarga yang ditinggalkan agar senantiasa diberi ketabahan dan keikhlasan dalam menerima cobaan ini,” tutur Karumkit
Perwakilan pihak keluarga juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Karumkital dr. Midiyato Suratani beserta jajarannya yang telah meluangkan waktu untuk melayat, mendoakan dan juga memberikan dukungan kepada keluarga besar yang ditinggalkan. (HUMAS MDT)
(M.NUR)